Peduli Lingkungan, Pemuda dan Masyarakat RT 007 Kelurahan Payahe Gelar Bakti Sosial

Berita, Daerah, Tidore1432 Views

PAYAHE- Guna menjaga kelestarian lingkungan Pemuda dan Masyarakat Lingkungan Koramil RT 007 Kelurahan Payahe, Kecamatan Oba, Kota Tidore Kepulauan, Provinsi Maluku Utara menggelar bakti sosial dengan melakukan pembersihan di area selokan.

Menariknya bakti sosial itu turut serta dilakukan oleh Koramil 1505-04/Oba dan Polsek Oba. Jajaran TNI-Polri di Kelurahan Payahe itu bersama-sama pemuda turun ke selokan untuk membersikan sampah dan material tanah yang menghalangi jalur air.

Sebagaimana diketahui, bakti sosial tersebut rutin dilaksanakan setiap Jumat di waktu pagi dan sore hari. Dan pada Jumat 3 Januari ini seluruh selokan di RT 007 menjadi fokus kerja bakti.

“Ini adalah program pemuda khususnya Bidang Lingkungan Hidup. Jadi rencananya kami akan melakukannya setiap hari Jumat, dengan jenis kegiatan yang berbeda setiap pekannya,” tutur Rijal Masud, Ketua Bidang Lingkungan Hidup, Pemuda Lingkungan Koramil RT 007.

“Jumat depan masih tetap fokus pada beberapa titik selokan yang belum terselesaikan, dan sejumlah titik lokasi yang ditumbuhi rumput liar, yang akan dibersihkan,” lanjutnya

Sementara itu Ketua Pemuda Lingkungan Koramil RT 007, Sukardi Hi. Ahmad kepada media ini usai melaksanakan bakti tersebut mengungkapkan, wadah pemuda di lingkungan ini lahir dari semangat dan kesadaran sosial anak muda RT 007 yang memiliki semangat kepedulian yang sama.

“Walaupun skalanya RT tapi semangatnya pemuda dan masyarakat sangat luar biasa,” ungkap Sukardi

“Jadi selain program Jumat Bersih juga ada program-program lainnya yang siap dijalankan masing-masing bidang, totalnya ada 11 bidang,” ujarnya.

Senada, Ketua RT 007 Warda Rasid mengapresiasi program Pemuda di lingkungan tersebut yang berkolaborasi antar RT, RW dan pemuda serta masyarakat yang dicita-citakan demi kemajuan RT 007 bisa digapai dengan baik,” tuturnya.

Terlepas dari itu semua, Sekretaris Pemuda RT 007 Amirudin Ibrahim mengatakan siap berkolaborasi dengan masyarakat dalam rangka memajukan generasi muda RT 007 dan menjadikan lingkungan RT 007 lebih bersih sehat dan maju.

“Intinya pemuda dan masyarakat bersatu maka segala program yang digagas saya yakin mampu diselesaikan dengan baik,” Tandasnya. (red)

Related Posts

Don't Miss

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *