HALSEL- Pembukaan Festival Marabose III tahun 2024 Kabupaten Halmahera Selatan, Provinsi Maluku Utara, yang berlangsung di lokasi UMKM Milenial Desa Tembal Bacan Selatan Senin (24/06/24) meriah.
Pembukaan dihadiri oleh Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM Provinsi Maluku Utara, DR. Nurlela Muhammad yang mewakili Penjabat (Pj) Gubernur Maluku Utara dan unsur Forkopimda dan para pimpinan OPD.
Bupati Halmahera Selatan, Hasan Ali Bassam Kasuba dalam sambutannya mengatakan Festival Marabose diharapkan dapat menumbuhkan semangat masyarakat khususnya generasi muda untuk lebih mengenal dan lebih mencintai identitas daerah negeri Saruma.
Bupati juga berharap generasi penerus di Halmahera Selatan tetap melestarikan budaya istiadat dan identitas daerah.
Karena menurut pria kelahiran Islamabad Pakistan itu masih banyak tantangan dalam menjadikan daerah ini sebagai salah satu destinasi wisata terbaik di Indonesia dan manca negara.
Akan tetapi lanjutnya, yakin dan percaya bahwa potensi kepariwisatawan yang dicanangkan dengan berbasis masyarakat ini akan meningkat secara berlahan.
Hal itu bisa dilihat dari data angka pengunjung wisatawan sejak tahun 2022 hingga 2024 melonjak secara signifikan baik domestik maupun manca negara.
“Di Festival yang ke III ini kita di daerah berupaya agar negeri Saruma yang telah kita bangun dan pupuk sejak 21 tahun lalu, tetap kita jaga bersama.”ungkap Bupati Bassam.
Lanjut Bupati, selaku Pemerintah Kabupaten berharap dengan kegiatan yang telah dilksanakan, mulai dari napak tilas yang dilaksanakan di Desa Dauri Makian Pulau ke pulau Bacan itu, hingga acara kirab budaya kemudian pameran makanan khas daerah dari 22 etnis Paguyuban hingga rekor muri 1000 menu ikan tuna, ini menjadi semangatt kita bersama, bahwa potensi alam atau perikanan yang kita miliki mampuh menjadi sesuatu yang kita andalkan.
Diakhir sambutan Bupati memberikan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada Kesulatanan Bacan yang telah berkolaborasi bersama Pemkab Halmahera Selatan dalam menjaga kekayaan budaya yang kita miliki.
Ucapan terima kasih juga ditujukan kepada 22 etnis Paguyuban yang mendiami Bumi Saruma yang telah ikut berkolaborasi dan berpartisipasi untuk menyukseskan Festival Marabose.
“Kepada masyarakat Halmahera Selatan, meski dalam suasana cuaca yang hujan tetapi tetap mengikuti rangkaian kegiatan mulai awal hingga malam puncak, ini adalah bukti nyata kalau kita memiliki semangat yang sama, semangat Saruma untuk membawa negeri yang kita cintai kearah lebih baik dan diberkah oleh Allah SWT,” Tandas Bupati. (Red)