Pengerjaan Jalan Hotmix Segmen III di Kecamatan Obi Mulai Dikerjakan, Masyarakat: Terima Kasih Bupati Bassam 

Daerah, Halsel158 Views

LABUHA- Keseriusan Bupati Kabupaten Halmahera Selatan, Provinsi Maluku Utara, Hasan Ali Bassam Kasuba untuk membangun jalan Hotmix di Kecamatan Obi akhirnya terealisasi.

Keseriusan Bupati ini dilihat dari pengerjaan jalan yang dilakukan oleh pihak ketiga yang menggali langsung oleh Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Halsel.

Kepala Bidang (Kabid) Bina Marga PUPR Halmahera Selatan, Ridwan mengatakan peningkatan infrastruktur terus dilakukan, termasuk melanjutkan proyek jalan hotmix di Desa desa dalam ibukota kecamatan Pulau Obi Laiwui.

“Proyek ini dikerjakan dengan menyiapkan badan jalan sebelum dilakukan pekerjaan,” ungkap Ridwan kamis 13 Juni 2024.

Menurut Ridwan, Dinas PUPR Halsel memastikan proyek jalan Hotmix segmen III ini bersumber dari anggaran APBD senilai 7,99 miliar dan akan selesai sesuai waktu kontrak kerja.

Menurut Ridwan jalan yang direncanakan untuk diperbaiki di beberapa desa dalam kota Kecamatan Obi, termasuk kawasan Rumah Sakit Daerah (RSD) Obi.

Lanjut Ridwan pengerjaan proyek ini akan dilakukan secara menyeluruh sehingga masyarakat di berbagai Kecamatan Obi dapat dengan mudah mengaksesnya.

“Kurang lebih 3.700 KM. Dikerjakan PT Modern Maju Membangun Senilai 7,99 miliar, selain itu ada tahap berikutnya jalan hotmix yang anggaranya InsyaAllah pada perubahan akan Pemerintah tambahkan,” jelas Ridwan

Atas pembangunan jalan tersebut, masyarakat Desa Laiwui menyampaikan banyak terima kasih kepada Bupati Bassam Kasuba.

“Kita mengucapkan banyak terima kasih, kepada Bupati karena jalan menuju pusat kota ini sudah lama rusak dan akhirnya mulai diperhatikan,” jelas warga desa Laiwui saat melintasi lokasi proyek tersebut.

Sementara Kepala Dinas PUPR Halsel Muhammad Idham Pora tekanan agar pihak pelaksana proyek bekerja sesuai waktu kontrak kerja.

Dengan terealisasinya pembangunan jalan hotmix ini dapat memberikan kenyamanan dan ketentraman pada masyarakat sekitar dalam menjalan aktifitas sehari-hari,” Tandas M. Idham. (Merah)

Related Posts

Don't Miss