HALTENG- Pj Bupati Halmahera Tengah (Halteng) Bahri Sudirman melakukan panen perdana ikan nila dan penyerahan alat tangkap di Ponpes Salman Alfarisi, desa Wairoro Indah Kecamatan Weda Selatan, Minggu (13/10/24).
Panen ini dilakukan oleh Dinas Perikanan Kabupaten Halmahera Tengah disertakan dengan penyerahan bantuan sarana dan prasarana perikanan tangkap, budidaya dan pengolahan, yang dilaksanakan di Pondok Pesantren Salman Alfarisi desa Wairoro Indah.
Plt. Kadis Perikanan Halteng Abdurrahim Yau mengatakan, pemberian bantuan ini merupakan salah satu upaya maksimal pemerintah daerah melalui Dinas Perikanan untuk membantu memenuhi kebutuhan masyarakat khususnya para pelaku usaha kelautan dan perikanan.
Bantuan sarana prasarana perikanan ini bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) dan Dana Alokasi Umum (DAU). “Semoga bantuan ini dapat membantu pengembangan usaha masyarakat khususnya di bidang kelautan dan perikanan Kabupaten Halmahera Tengah,” ucapnya.
Dikatakannya, salah satu permasalahan yang dihadapi nelayan yaitu masih belum maksimalnya sarana prasarana perikanan tangkap.
Untuk itu Dinas Perikanan Halteng hari ini, akan menyerahkan bantuan berupa kartu BPJS Ketenagakerjaan kepada nelayan, Pembudidaya Ikan, Pengolah dan Pemasar Hasil perikanan dan Pelaku Usaha Perikanan. Jumlah peserta 893 orang tersebar di seluruh Kabupaten Halmahera Tengah, yang terdiri dari 710 orang lanjutan dan 183 orang baru mendaftarkan.
Penyerahan Sarana Prasarana Penangkapan Ikan DAK Tahun Anggaran 2024 (berupa sarana penangkapan ikan hand line, cool box, life jaket, lampu navigasi, lampu pemanggil ikan, dan acu) dengan total bantuan 8 paket desa Loleo dengan penerima 8 Kelompok Usaha Bersama (KUB), 5 paket Desa Tilope dengan penerima 5 KUB, dan 3 paket Desa Sosowomo dengan penerima KUB.
Penyerahan Mesin Ketinting DAK Tahun Anggaran 2024 dengan total bantuan lima unit katinting di Desa Aer Salobar dengan jumlah penerima 5 Kelompok Usaha Bersama (KUB).
Penyerahan mesin motor tempel 15 PK DAK tahun anggaran 2024 dengan total bantuan 2 unit 15 PK Desa Loleo dengan jumlah penerima 2 Kelompok Usaha Bersama (KUB).
Penyerahan Tali Rumpon DAU tahun Anggaran 2024 dengan total penerima 1 KUB Desa Loleo. Penyerahan secara simbolis Rumah Singah Nelayan DAU Tahun 2024. Dengan total penerima 1 Kelompok Usaha Bersama (KUB) Desa Loleo.
Penyerahan bedah Unit Pengolahan Ikan DAK Tahun Anggaran 2024. Dengan total penerima 1 Kelompok Usaha Bersama (KUB) Desa Aer Salobar yang akan dilanjutkan Dengan peresmian Bedah Unit Pengolahan Ikan.
Dukungan sarana prasarana kampung Mina padi DAU tahun 2024 berupa kofo, jaring lempar, fezzer, delta seser dan timbangan dengan penerima 1 Pokdakan desa lembah asri dan pengadaan pakan dan benih ikan tawar tahun 2024 dengan jumlah penerima 30 kelompok dengan jumlah batuan benih 27.000 ekor dan 2,4 ton.
Dalam hal menunjang produksi perikanan dan untuk mensejahterakan para nelayan di Kabupaten Halteng ,Khususnya Kecamatan Weda Selatan, kami mengharapkan Kepada Pj. Bupati Halmahera Tengah, untuk menyerahkan Bantuan secara simbolis kepada Nelayan, Pembudidaya dan Pengolah dan Pemasaran Hasil Perikanan Kecamatan Weda Selatan.
porsi yang sewajarnya, seiring dengan kebijakan Pemda dalam meningkatkan produksi perikanan sebagaimana kita harapkan,” tambahnya.
Adanya bantuan sarana dan prasarana Perikanan tangkap Budidaya dan Pengolahan ini mampu meningkatkan semangat para pembudidaya melakukan usaha dan membantu pokdakan yang sedang kesulitan mendapatkan sarana dan prasarana budidaya ikan yang bermutu.
“Pada kesempatan ini perlu saya sampaikan, bahwa bantuan yang diserahkan hari ini, saya mengharapkan agar dimanfaatkan sebaik-baiknya sesuai tujuan dan sasaran yang diharapkan,” ungkapnya.
Melalui Kepala Dinas Perikanan agar pemberdayaan pelaku perikanan dan peningkatan sarana dan prasarana perikanan agar tetap di dorong untuk kesejahteraan masyarakat. “Pada kesempatan ini juga saya menyampaikan terima kasih kepada Kepala Dinas Perikanan atas bantuan yang diberikan kepada nelayan dan pembudidaya ikan semoga bermanfaat kedepan,” tutupnya. (Red)